Apa yang harus Anda persiapkan sebelum memutuskan untuk membuat sebuah blog? Blog dibangun terorientasi untuk jangka waktu yang panjang, sehingga persiapan dan bekal yang baik akan menentukan bagaimana nantinya wajah blog yang Anda ciptakan. Sebuah blog dibangun melalui beberap tahapan, fase pembuatan, mengisi konten hingga ke fase optimasi. Fase pembuatan adalah tahapan yang paling mudah bahkan tanpa memerlukan kemampuan spesifik, karena pada dasarnya membuat blog tidak lebih dari membuat sebuah akun jejaring sosial.
Setelah Anda berhasil membuat sebuah blog, selanjutnya Anda memasuki fase atau tahapan berikutnya, yakni mengisi blog yang sudah berhasil Anda buat dengan berbagai macam konten atau isi. Konten pada blog Anda akan menentukan bagaimana karakteristik blog Anda kedepannya. Apakah beraroma entertainment, informasi, tutorial atau pun menjadi sebuah papan informasi digital. Konten yang berkualitas dan padat akan menjadikan blog Anda disukai oleh banyak pihak, tidak hanya disukai oleh visitor, tetapi search engine juga akan ikut menyukai blog Anda.
Untuk menciptakan sebuah blog yang bermutu, hal tersebut tentunya memerlukan beberapa persiapan dan bekal. Ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan sebelum Anda memutuskan untuk membuat sebuah blog, ini sangat penting karena tanpanya Anda akan gagal untuk membuat sebuah blog yang berkualitas. Ada sederet unsur penting yang tidak boleh Anda lewatkan. Fase demi fase harus Anda lewati dengan baik agar Anda berhasil menciptakan sebuah blog yang berkualitas dikemudian hari. Sebelum Anda memutuskan untuk membuat sebuah blog, Anda harus memperhatikan beberapa hal penting, diantaranya:
Hosting/Domain
Tentukan hosting yang akan Anda gunakan. Jika Anda menginginkan hosting blog tidak berbayar alias gratis, maka Anda bisa memilih diantara dua raksasa hosting blog gratis, yaitu blogger.com (blogspot), dan wordpress. Setelah Anda menentukan hosting yang akan Anda gunakan, selanjutnya Anda harus memilih nama domain (alamat blog) yang akan Anda pakai, contoh: http://geosya.blogspot.com
Nama domain yang akan Anda pakai sebaiknya memenuhi beberapa criteria, diantaranya: memiliki ejaan yang mudah, tujuannya agar pengunjung yang datang ke blog Anda nantinya akan mudah mengingat nama domain Anda jika dikemudian hari ingin berkunjung kembali. Blog dengan konten yang informative dan memberikan manfaat bagi para pengunjung akan membuat pengunjung selalu tertarik untuk membuka blog Anda kapan pun. Nama domain sebaiknya tidak terlalu panjang. Selain memiliki ejaan yang mudah dan tidak terlalu panjang, nama domain sebaiknya memuat unsur keyword (kata kunci). Tiga poin diatas patut untuk Anda perhatikan sebelum Anda membuat blog.
Tema atau Niche
Setelah menentukan hosting blog dan memilih nama domain, selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah memilih tema atau niche. Apa itu niche? Niche adalah karakter dari blog Anda. Blog diisi dengan berbagai macam posting. Posting tersebut bisa berupa artikel pembelajaran, tutorial, curhat dan sebagainya. Dan, sifat dari isi posting itulah yang disebut sebagai Niche. Anda diharuskan sudah menentukan sebuah niche sebelum memutuskan untuk membangun sebuah blog. Jangan memilih niche pada saat blog Anda sudah selesai Anda buat, hal ini nantinya akan membingungkan Anda. Niche bersifat sangat penting, Anda tidak boleh asal-asalan dalam menentukan niche karena niche akan menentukan daya tarik pengunjung dan juga kelangsungan blog Anda. Setiap blog pasti memiliki karakter tertentu, dan jika blog Anda dinilai sama sekali tidak berkarakter, maka blog Anda akan kesulitan untuk bisa bersaing dengan blog-blog lain. Tentang niche, sebenarnya akan sangat panjang jika dijabarkan secara detail karena niche juga nantinya akan berhubungan dengan target audience (target pengunjung). Tetapi poin pentingnya adalah, Anda harus menentukan niche sebelum blog Anda berhasil Anda buat.
Ide posting
Selanjutnya yang akan Anda lakukan adalah mulai membuat posting (menerbitkan artikel). Ada beberapa kriteria posting yang harus Anda perhatikan, diantaranya: isi artikel harus relevan dengan judul posting. Sesingkat apapun posting yang Anda buat ia harus memiliki sebuah poin, tidak boleh asal nulis. Blog lazimnya terisi dengan artikel atau informasi. Artikel yang Anda tulis harus relevan dan tidak asal-asalan. Jika Anda menulis sebuah informasi, maka informasi tersebut harus akurat.
Dalam melakukan posting, pada fase ini Anda tentunya berkesempatan untuk mengadopsi karya blogger lain yang kemudian Anda tuangkan kedalam blog Anda. Apakah hal tersebut tidak melanggar etika blogging? Sah atau illegal? Anda bisa menggunakan karya tulis blogger lain, tetapi dengan beberapa catatan. Anda dapat meng-copy karya blogger lain kemudian Anda terbitkan dalam blog Anda, tetapi dengan syarat Anda harus menyertakan link sumber. Link sumber harus Anda sertakan dalam posting tersebut agar tidak menjadi illegal copas atau yang biasa disebut dengan pencurian konten.
Anda bisa memposting artikel sebanyak yang Anda mau dengan catatan tidak melewati batas maksimal posting dalam 24 jam. Terlalu sering melakukan posting hingga melewati batas maksimum akan menjadikan blog Anda dianggap sebagai Spam oleh mesin pencari seperti halnya Google. Batas maksimal posting dalam 24 jam sebaiknya tidak melebihi empat buah posting. Originalitas posting sangat penting bagi blog Anda. Jangan melakukan copy-paste secara illegal, hal ini sama saja dengan Anda mengubur blog Anda. Google membenci blog dengan konten hasil illegal copas, sehingga Anda harus benar-benar menghindarinya.
Optimasi Blog
Setelah melalui beberapa tahapan awal dalam proses pembuatan blog, selanjutnya yang akan Anda tempuh adalah tahapan optimasi. Tahapan optimasi merupakan sebuah tahapan yang sulit dan membutuhkan waktu. Proses optimasi blog bisa dikatakan tidak ada hentinya karena Anda selaku blogger atau webmaster dituntut untuk selalu melakukan update sesuai dengan kondisi dan kebutuhan. Blog dibuat tentunya untuk mendatangkan banyak pengunjung, dan untuk mendatangkan banyak pengunjung kita harus mampu bersaing dengan ratusan juta blogger atau webmaster lain dari berbagai Negara. Optimasi blog dibangun dengan serangkaian cara. Dimulai dari teknik-teknik optimasi yang sederhana hingga ke tahapan atau teknik yang lebih sulit.
Setiap tahapan optimasi blog harus Anda tempuh dengan baik agar kedepannya dapat memeberikan hasil yang maksimal. Teknik-teknik dasar optimasi blog dimulai dari mendaftarkan blog Anda ke mesin pencari (Google atau Bing). Sebaiknya fokus pada kedua mesin pencari itu saja dulu, karena Bing dan Google merupakan mesin pencari terbesar dan yang paling banyak digunakan oleh pengguna internet. Tidak hanya pengguna internet di Indonesia, tetapi pengguna internet dari berbagai Negara. Tahapan optimasi adalah tahapan dimana Anda seharusnya sudah mulai banyak mengerti tentang dunia blog. Belajar dari rekan blogger senior, mereka sudah terlebih dulu mengerti tentang seluk beluk dunia blogging. Pengalaman-pengalaman yang mereka dapatkan biasanya sedikit banyak akan mereka share melalui blog mereka. Ilmu yang Anda dapat dari rekan blogger senior akan sangat berguna bagi Anda, meski tentunya mereka tidak akan memberitahukan kesemuanya kepada Anda. Selain mengadopsi ilmu dari rekan blogger senior, Anda juga dituntut untuk lebih jelih dan memiliki kepekaan. Anda harus bisa mencermati apa yang mereka (blogger senior) lakukan sehingga blog yang mereka kelola tumbuh dengan baik dan memiliki banyak pengunjung. Jangan hanya mengharapkan tips dari mereka, tidak mungkin Anda bisa membuat sebuah blog yang bermutu jika hanya mengandalkan tuntunan orang lain. Anda dapat menjadikan mereka sebagai referensi, tetapi secara keseluruhan semuanya kembali kepada Anda. Bagus dan tidaknya blog yang Anda ciptakan adalah tergantung pada kemampuan Anda sendiri. Anda harus menjaga konsistensi dan terus meyakinkan diri Anda bahwa Anda ingin menjadi seorang blogger sejati. Aplikasikan antara satu metode optimasi dengan metode optimasi lainnya sehingga ia akan memberikan hasil.
Semoga artikel Cara Membangun Blog Yang Benar dapat memberikan manfaat dan bimbingan buat sobat Geosya yang tertarik untuk menekuni dunia blogging. Aktifitas blogging sebenarnya didasari oleh berbagai tujuan, monetize atau mencari penghasilan lewat blog, sekedar ingin berbagi, menuangkan gejolak dalam hati dan seterusnya. Tetapi, apa pun tujuan Anda membuat blog, saya yakin Anda ingin blog Anda memiliki pengunjung, dan tanpa adanya upaya optimasi maka mustahil blog Anda bisa mendatangkan pengunjung.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar