Jomblo's Day Out: Liburan ala High Quality Jomblo

Bookmark and Share


Tanggal 3 - 5 Maret 2012 bisa jadi hari paling bersejarah buat para High Quality Jomblo pilihan Kartu Facebook. Sebanyak 20 orang High Quality Jomblo dari Jakarta, Jogja, Bandung bahkan Medan berkumpul untuk menikmati liburan di Singapura selama 3 hari 2 malam bersama Kartu Facebook! Apa saja yang mereka lakukan selama di Singapura?

Hari 1: Tur keliling kota

Setibanya di Changi International Airport Singapore, para High Quality Jomblo langsung masuk ke dalam bis dan menikmati tur dalam kota yang dipandu oleh  tour guide. Daerah yang mereka kunjungi: Merlion Park untuk foto-foto di patung Merlion yang terkenal itu, Bugis Junction dan Mustafa Shopping Center (pssstt.. mereka dikasih uang saku buat belanja juga, lho!).


Hari 2: Seharian di Sentosa Island

Pulau Sentosa atau Sentosa Island merupakan arena playground terbesar di Singapura. Di hari ke-2 ini, para High Quality Jomblo bebas bermain seharian di area Universal Studio Singapore dan nyobain wahana yang terkenal ini: The Mummy, Transformers, dan Battlestar Galactica. Setelah seharian asik bermain di seluruh wahana di Universal Studio Singapore, para High Quality Jomblo diajak untuk menyaksikan "Songs of the Sea", acara opera musical yang menampilkan pertunjukkan air dengan efek yang luar biasa indah!

Hari 3: Acara bebas

Hari terakhir digunakan para High Quality Jomblo untuk jalan-jalan bersama sebelum pulang kembali ke tanah air. Ada yang BT karena liburan harus berakhir, namun ada juga yang senang karena pulang bawa oleh-oleh pacar!

Apa sih Kartu Facebook?

Kartu Facebook adalah sim card baru yang memiliki keunggulan gratis Facebook seumur hidup dengan mengakses m.facebook.com di browser bawaan handphone. Gak cuma itu, Kartu Facebook juga punya tarif telpon dan sms yang murah! Kartu Facebook berikut voucher isi ulangnya tersedia di toko-toko pulsa di seluruh Indonesia.

Kalau mau liat foto-foto liburan para High Quality Jomblo, langsung aja ke Facebook Page Kartu FB.
So, buruan deh pakai Kartu Facebook dan follow @KartuFB supaya gak ketinggalan info dan bisa ikutan kuis dengan hadiah seru lainnya!


{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger